Monday 18 February 2013

pengertian SEO untuk pemula



Apa itu seo?


Sebagai pemula saya bertanya-ta

nya, apa itu SEO. Perjalanan saya belajar seo bisa dikatakan terlambat. Saya menyadari akan penting nya SEO ketika melihat kartun meme di forum kaskus, tentang betapa percumanya membuat situs bagus tapi tidak muncul di hasil pencarian search engine/mesin pencari.

Dari situ saya mulai belajar, apa it SEO, bagaimana SEO itu. Satu-satunya hal yang saya ketahui adalah, bila tidak paham, maka nol besar untuk memulai sesuatu. Ketika melihat bagaimana padatnya kompetisi pencarian laptop bekas, saya mulai mencari bagaimana menaikkan posisi saya di hasil pencarian search engine. Ya, inti dari SEO adalah mendapatkan posisi di hasil pencarian search engine.

On page SEO

Yang di maksut dengan on page SEO adalah optimisasi halaman website sendiri agar lebih mudah di kenali oleh google apa isi kontennya. Google mengindex halaman dengan membaca konten dalam tag <body>. Lebih terstruktur konten, penggunaan kata kunci yang tepat, maka akan lebih baik google mengindex nya.

Untuk tools benchmarking On Page SEO dapat digunakan plugin browser seperti SEOquake, dan masih banyak tools online yang lain.

Macam On Page SEO

Teknik On Page SEO ada berbagai macam, dan beberapa memang wajib dilakukan. contoh beberapa teknik On Page SEO adalah:

Heading

Menggunakan heading untuk strukturisasi konten akan berpengaruh besar dibanding hanya menggunakan tag heading sebagai "hiasan" halaman saja, Menggunakan satu tag <h1> per halaman juga berpengaruh.

SEO Friendly URL

Jika anda menggunakan laptop bekas sebagai keyword bidikan anda, maka URL seperti yang mengandung keyword itu akan lebih berpengaruh. URL untuk link dalam juga lebih baik mendeskripsikan struktur halaman atau isi dari halamannya, contohnya www.wahanalaptop.com/6-laptop-bekas daripada www.namawebanda.com/p=?12931988.

ALT text pada gambar

Menambahkan ALT text pada gambar akan memudahkan search engine mengindex gambar. Search engine tidak melihat gambar seperti apa yang dilihat orang, namun ALT text akan membantu mendeskripsikan gambarnya.

Lebih banyak text

Pada tahun 2010 di video SEO advices from expert dari google, dinyatakan kunci SEO adalah konten, dan konten yang dapat paling mudah di index adalah TEXT (tulisan).

OFF Page SEO

Off page SEO adalah teknik SEO diluar optimisasi halaman kita sendiri. Offpage SEO itu seperti "bagaimana  kita terlihat" dari luar sana. Semakin baik "image" kita akan semakin tinggi di mata mesin pencari.

Backlink

Backlink adalah link yang berasal dari halaman di situs lain, semakin tinggi PageRank dan relevansi  tema backlink dengan blog/web Anda, maka akan semakin tinggi pula posisi website Anda di mata mesin pencari.

Gunakan Anchor Text Link

Anchor Text adalah sebuah text yang terdapat diantara tag <a> dan penutupnya. Kita melihat anchor text secara visual sebagai sebuah tulisan yang apabila di klik, akan membuka link tertentu. Contohnya apabila saya akan membuat backlink dengan anchortext "tips membeli laptop second" maka tag HTML yang saya gunakan adalah

<a href="http://www.wahanalaptop.com/content/26-jual-beli-laptop-second-malang">tips membeli laptop second</a>


Go Social!

Yup, jaman sekarang siapa yang tidak menggunakan jejering sosial? manfaatkan dengan baik jejearing social, untuk mempromosikan web/blog anda. Juga jangan lupakan untuk memanfaatkan Social bookmark.
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

2 comments

  1. oalah, setahu aku optimalisasi SEOnya pake tag meta di dalam body blognya hehehe
    nice info, boleh bookmark dong ya

    ReplyDelete
  2. salah satunya sih, tapi tag meta seperti deskripsi sekarang untuk "menjual web nya"

    ReplyDelete

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
© 2011 Catatan seorang webmaster newbie
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Released under Creative Commons 3.0 CC BY-NC 3.0
Posts RSSComments RSS
Back to top